Sinergitas TNI-Polri, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Sambangi Warga Desa Palasari Sampaikan Himbauan Kamtibmas dan Edukasi TPPO   

Sinergitas TNI-Polri, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Sambangi Warga Desa Palasari Sampaikan Himbauan Kamtibmas dan Edukasi TPPO  

Spread the love

 

 

Polres Bogor – tribunnews86.id

Wujud nyata sinergitas antara TNI dan Polri kembali terlihat melalui kegiatan sambang yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas dan Babinsa di wilayah Kecamatan Cijeruk, Kabupaten Bogor. Pada Selasa (08/07/2025), Bripka Eja Frizal selaku Bhabinkamtibmas Desa Palasari Polsek Cijeruk bersama Babinsa Sertu Saiful Alif melaksanakan sambang warga binaan di wilayah Desa Palasari.

 

Kegiatan sambang tersebut dilaksanakan dalam rangka membangun komunikasi aktif antara aparat keamanan dengan masyarakat serta menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, termasuk edukasi terkait Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) dan pentingnya menjaga keamanan lingkungan.

 

Dalam kesempatan itu, Bripka Eja dan Sertu Saiful mengajak warga untuk selalu waspada terhadap potensi gangguan keamanan, menjaga kerukunan antarwarga, serta tidak mudah terpengaruh dengan tawaran pekerjaan yang menjanjikan gaji tinggi tanpa kejelasan hukum.

 

“Kami mengimbau masyarakat agar tidak mudah tergiur tawaran kerja ke luar negeri yang tidak resmi. Hal ini bisa masuk dalam kategori TPPO. Jika ada hal-hal mencurigakan, segera laporkan ke pihak berwenang,” ujar Bripka Eja Frizal.

 

Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Cijeruk AKP Didin Komarudin, S.H., M.H. menyampaikan bahwa kegiatan sambang ini merupakan bagian dari upaya preventif kepolisian dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah binaan.

 

“Bhabinkamtibmas mengajak warga untuk menjaga kerukunan serta aktif menjaga keamanan di lingkungannya. Koordinasi yang baik antara masyarakat dan aparat sangat penting untuk mencegah gangguan kamtibmas,” jelas AKP Didin Komarudin.

 

Sementara itu, Plt. Kasi Humas Polres Bogor IPDA Yulista Mega Stefani, S.H. menambahkan bahwa kegiatan sambang ini juga bertujuan untuk menggali dan mengidentifikasi permasalahan yang muncul di tengah masyarakat secara dini.

 

“Sesuai arahan Bapak Kapolres, dengan hadirnya personel Polri di tengah masyarakat, setiap potensi permasalahan akan lebih cepat terdeteksi dan ditangani, sehingga tidak berkembang menjadi gangguan kamtibmas yang lebih besar,” tutur IPDA Yulista.

 

Melalui sinergi TNI dan Polri dalam kegiatan sambang ini, diharapkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga lingkungan tetap aman dan terbebas dari ancaman TPPO dan kejahatan lainnya dapat terus meningkat.

 

(Agus.S)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *