HALSEL, TribunNews86.id – Usai mengikuti Debat Kandidat pada 30 Oktober 2024 semalam, Calon Bupati Halmahera Selatan Nomor Urut 1 (satu) Bahrain Kasuba langsung tancap gass menuju zona III wilayah Gane untuk menggelar kampanye terbatas diawali di Desa Yamli Kecamatan Gane Dalam, Kabupaten Halmahera Selatan.
Bahrain Kasuba bersama rombongan Tim kampanye yang terdiri dari Partai Golkar, Gelora, PKN, serta Tim Hukum tiba di Desa Yamli sekitar pukul 17.15 disambut antusias oleh masyarakat Desa Yamli.
Dihadapan Masyarakat Desa Yamli Calon Bupati Nomor Urut 1 (satu) Bahrain Kasuba mengatakan bahwa, sudah saatnya masyarakat Yanli bersama BK-UHS untuk melanjutkan kembali program yang telah dirintis pada periode lalu terutama Jalan lingkar dari Saketa dan Gane luar.
“Di Pemerintahan saya kemarin sudah beberapa titik badan jalan yang saya buka, diantaranya jalan dari Saketa menuju Gane Dalam termasuk melewati Desa Yamli ini,” terang Bahrain, disambut tepuk tangan meriah dari masa yang hadir.
Menurutnya, jika Pilkada 2020 dirinya bisa ikut dan menang saat itu, maka semua program yang telah dirancang saat itu sudah dituntaskan di periode kedua, namun karena tidak bisa melanjutkan sehingga jalan yang sudah dirintis terhenti sejak saat itu.
Eks Bupati Halsel 2016-2021 itu mengungkapkan semestinya program jalan yang sudah dirintis pada masanya tersebut harus dilanjutkan oleh Pemerintahan baru, sebab program itu dibiayai oleh anggaran daerah.
“Jika Pemerintahan baru ikhlas untuk membangun daerah, maka jalan yang sudah dibangun itu sudah selesai di tahun ini, namun apa yang terjadi sampai saat ini badan jalan tersebut sudah ditutupi semak belukar,” ucap Bahrain.
Mendengar orasi politik yang disampaikan oleh Calon Bupati Nomor Urut 1 (satu) Bahrain Kasuba, secara serentak masyarakat berteriak Desa Yamli siap Memenangkan Bahrain-Umar pada 27 November mendatang.
“Kami masyarakat Desa Yamli siap memenangkan pasangan Bahrain-Umar, Nomor satu harga mati,” teriak massa yang hadir. (red/tn)**