Bhabinkamtibmas Polsek Tanjungsari Sambangi Warga, Sampaikan Imbauan Kamtibmas dan Antisipasi TPPO   

Bhabinkamtibmas Polsek Tanjungsari Sambangi Warga, Sampaikan Imbauan Kamtibmas dan Antisipasi TPPO  

Spread the love

 

BOGOR – tribunnews86.id

Dalam rangka menciptakan situasi aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Tanjungsari, Polres Bogor Polda Jabar, Bhabinkamtibmas terus aktif melaksanakan kegiatan sambang kepada masyarakat. Kegiatan ini merupakan bagian dari cooling system yang bertujuan mempererat sinergi antara Polri dan masyarakat serta membangun kewaspadaan kolektif terhadap gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

 

Disela-sela kegiatan sambang tersebut, Bhabinkamtibmas menyampaikan berbagai pesan kamtibmas kepada warga agar lebih waspada terhadap potensi tindak kriminalitas dan menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan aman. Dalam arahannya, Bhabinkamtibmas juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk lebih peduli terhadap keamanan sekitar serta aktif menjaga kebersihan lingkungan.

 

Kegiatan sambang ini dilakukan secara rutin sebagai bagian dari strategi cooling system, di mana kehadiran Polri di tengah masyarakat menjadi simbol komitmen dalam memberikan rasa aman dan mendeteksi potensi gangguan sejak dini. Patroli sambang, termasuk menyapa para petugas ronda malam, menjadi sarana efektif dalam menghidupkan kembali budaya sistem keamanan lingkungan (siskamling).

 

Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Tanjungsari menyatakan bahwa kehadiran anggota Polri di tengah masyarakat bertujuan untuk meningkatkan kolaborasi dalam menjaga lingkungan. “Sehingga warga akan lebih mudah berkolaborasi dengan anggota dan turut serta menjaga Kamtibmas di lingkungan, serta akan lebih cepat dalam memberikan informasi untuk ditindaklanjuti,” terangnya.

 

Dalam sambangnya, Bhabinkamtibmas juga menyampaikan motivasi kepada warga, khususnya petani, agar terus menjaga perawatan tanaman dengan baik, memperhatikan iklim, serta mengantisipasi serangan hama seperti tikus. Hal ini penting guna menjaga hasil panen dan mendukung ketahanan pangan keluarga.

 

Tak hanya itu, masyarakat juga diajak untuk memanfaatkan lahan-lahan kosong yang ada di lingkungan tempat tinggal guna menunjang kebutuhan pangan sehari-hari. Bhabinkamtibmas menekankan bahwa kemandirian pangan dimulai dari rumah dan lingkungan terdekat.

 

Dengan tetap mengedepankan pendekatan profesional dan humanis, Polri hadir di tengah masyarakat menggunakan prinsip buddy system dalam pelaksanaan tugas. Anggota di lapangan diimbau untuk senantiasa mengutamakan keselamatan diri, serta melayani masyarakat dengan bijaksana dan penuh rasa tanggung jawab.

 

Polsek Tanjungsari juga memberikan imbauan kepada masyarakat untuk selalu waspada terhadap tindak kejahatan yang saat ini marak terjadi, termasuk Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO), tawuran pelajar dengan senjata tajam seperti celurit, parang, atau samurai, serta keberadaan geng motor dan sindikat penyalur tenaga kerja ilegal.

 

Terpisah, Plt Kasi Humas Polres Bogor, Ipda Yulista Mega Stefani, S.H., menyampaikan bahwa masyarakat harus aktif melaporkan jika menemukan indikasi kejahatan, termasuk TPPO. “Apabila masyarakat menemukan adanya perekrutan tenaga kerja ilegal yang menjanjikan gaji besar namun tidak memiliki legalitas hukum, segera laporkan ke Call Center (021) 110 atau nomor aduan Polres Bogor di 0812 1280 5587. Layanan kami aktif 24 jam,” tegasnya.

 

Kegiatan sambang dan cooling system oleh Bhabinkamtibmas Polsek Tanjungsari ini diharapkan dapat terus membangun kesadaran bersama dan memperkuat kemitraan antara Polri dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman, sehat, dan bermartabat.

 

(Agus.S)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *