Desa Bangun Galih Alami Kesulitan Pembangunan Gerbang Desa Akibat Keterbatasan Dana

Desa Bangun Galih Alami Kesulitan Pembangunan Gerbang Desa Akibat Keterbatasan Dana

Spread the love

*Kab.Tegal – TribunNews86.id
Desa Bangun Galih, Kecamatan Kramat, Kabupaten Tegal tengah menghadapi kendala serius dalam pembangunan kembali gerbang desa yang telah roboh dan rusak sejak puluhan tahun lalu. Keterbatasan anggaran menjadi faktor utama terhambatnya proyek ini.

Kepala Desa Bangun Galih, *Kliwon Legowo*, saat ditemui di kediamannya menyampaikan bahwa kondisi keuangan desa saat ini sudah nihil. “Kami benar-benar kesulitan. Gerbang lama sudah rusak sejak lama, dan rencana pembangunan kembali terganjal karena minimnya anggaran,” ungkapnya.

Meski demikian, rencana pembangunan mendapat dukungan dari *Badan Permusyawaratan Desa (BPD)* dan juga tanggapan positif dari pihak Kecamatan. Namun, keterlibatan swadaya masyarakat sangat sulit diwujudkan karena besarnya dana yang dibutuhkan.
_”Masyarakat kami belum mampu untuk swadaya. Dana minimal yang dibutuhkan mencapai seratus juta rupiah,”_ tegas Kliwon.

Ia menambahkan bahwa pemerintah desa telah mengajukan proposal dana aspirasi kepada anggota dewan, namun hingga saat ini belum terealisasi.
_”Kami masih menanti tindak lanjut dari proposal yang telah kami sampaikan,”_ pungkasnya saat diwawancara _TribunNews86_ siang ini.

*(Soeryono)*

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *