Pemdes Kalipancur Prioritaskan Normalisasi Jalan Usaha Tani untuk Dukung Aktivitas Pertanian

Pemdes Kalipancur Prioritaskan Normalisasi Jalan Usaha Tani untuk Dukung Aktivitas Pertanian

Spread the love

Pekalongan -TribunNews86.id
Pekalongan, 24 Mei 2025  Pemerintah Desa Kalipancur, Kecamatan Bojong, Kabupaten Pekalongan, menunjukkan komitmennya dalam mendukung sektor pertanian dengan memprioritaskan normalisasi jalan usaha tani. Jalan yang sebelumnya sempit dan hanya bisa dilalui pejalan kaki atau kendaraan kecil, akan diperlebar agar dapat dilalui kendaraan roda empat untuk memperlancar distribusi hasil pertanian.

Kepala Desa Kalipancur, Muhroji, dalam sambutannya menyampaikan bahwa normalisasi jalan akan difokuskan pada ruas jalan di sebelah utara madrasah. Proses pengerjaan direncanakan akan dimulai dalam waktu dekat.

“Jalan usaha tani ini sangat vital bagi para petani di desa kami. Dengan normalisasi ini, akses kendaraan pengangkut hasil pertanian akan lebih mudah dan cepat. Kami berharap hal ini dapat meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan petani,” ujar Muhroji.

Kebijakan ini disambut baik oleh para petani setempat yang selama ini menghadapi kesulitan saat musim panen tiba, karena hasil pertanian harus diangkut dengan tenaga manual atau kendaraan kecil yang terbatas kapasitasnya.

Normalisasi jalan usaha tani ini menjadi salah satu prioritas pembangunan desa tahun 2025, sejalan dengan visi Pemdes Kalipancur untuk memperkuat infrastruktur penunjang ekonomi masyarakat berbasis pertanian.

(Rhd/Hts)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *