Kendal-TribunNews86.ID
Kendal Jawa Tengah dan DIY, 25/08/2024 – Opshid Jateng-DIY melaksanakan rapat Dwi Wulan di DPD Opshid Kendal yang dihadiri oleh perwakilan DPD se-Jawa Tengah dan DIY. Turut hadir dua khalifah Shiddiqiyyah, Bapak Turmudzi dan Bapak Khozinudin, serta perwakilan dari DPP Opshid, Bapak Mulyono.
Dalam rangka memperingati Tasyakuran Sumpah Pemuda ke-96, Organisasi Opshid Front Ketuhanan yang Maha Esa (FKYME) Jateng-DIY merencanakan pembangunan 18 unit rumah layak huni bagi fakir miskin. Pembangunan ini merupakan bagian dari program santunan yang akan dimulai pada bulan September.
Menurut data yang dihimpun dari DPD Opshid FKYME, 18 unit rumah tersebut akan dibangun di berbagai daerah, termasuk:
1. DPD Yogyakarta Kota – 1 unit
2. DPD Gunung Kidul – 1 unit
3. DPD Kabupaten Semarang – 2 unit
4. DPD Kota Semarang – 1 unit
5. DPD Kabupaten Pekalongan – 1 unit
6. DPD Kabupaten Purbalingga – 1 unit
7. DPD Kabupaten Pemalang – 1 unit
8. DPD Kabupaten Sleman – 1 unit
9. DPD Kabupaten Grobogan – 1 unit
10. DPD Kabupaten Pati – 1 unit
11. DPD Kabupaten Bantul – 1 unit
12. DPD Kabupaten Kudus – 1 unit
13. DPD Kabupaten Cilacap – 1 unit
14. DPD Kabupaten Batang – 1 unit
15. DPD Kabupaten Jepara – 1 unit
16. DPD Kabupaten Klaten – 1 unit
17. DPD Kabupaten Surakarta – 1 unit
Program ini merupakan kelanjutan dari kegiatan sosial yang telah dilakukan bertahun-tahun oleh organisasi pemuda Shiddiqiyyah di bawah kepemimpinan Ketua Umum bapak Mochammad Subchi Azzal Tsani. Tidak hanya pembangunan rumah, program sosial ini juga mencakup pemberian santunan sembako untuk fakir miskin dan bantuan kepada anak yatim piatu.
Mochammad Subchi Azzal Tsani, seorang pengusaha di bidang tembakau dengan produk “PR Sehat Tentrem,” dikenal karena produk rokok obatnya yang populer di berbagai kalangan. Produk rokok ini tersedia dengan harga yang bervariasi, mulai dari Rp 15.000 hingga Rp 35.000 per bungkus.
Pembangunan rumah layak huni ini diharapkan dapat meringankan beban fakir miskin serta menjadi wujud nyata kepedulian Opshid FKYME terhadap masyarakat yang membutuhkan, terutama dalam momen bersejarah Sumpah Pemuda. Program ini juga mencerminkan semangat persatuan dan gotong royong yang diusung oleh Sumpah Pemuda.
( HTS/RHD )